KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) tengah menyiapkan aturan teknis pengenaan cukai pada likuid rokok elektrik (vape) atau e-sigaret sebesar 57%. Rencananya, Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai akan merilis Peraturan Dirjen Bea dan Cukai (Perdirjen) beleid tersebut dalam waktu dekat. Direktur Jenderal (Dirjen) Bea dan Cukai Kemenkeu Heru Pambudi menjelaskan, Perdirjen akan diterbitkan pertengahan Januari tahun ini. Dengan demikian, masyarakat memiliki waktu lima hingga enam bulan untuk mempersiapkan diri. "Masyarakat punya waktu lima-enam bulan untuk mempersiapkannya baik dari sisi bisnis maupun administrasi. (Tarif) cukainya 57%," kata Heru di Gedung Kemenkeu, Senin (7/1).
Aturan cukai likuid vape terbit bulan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) tengah menyiapkan aturan teknis pengenaan cukai pada likuid rokok elektrik (vape) atau e-sigaret sebesar 57%. Rencananya, Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai akan merilis Peraturan Dirjen Bea dan Cukai (Perdirjen) beleid tersebut dalam waktu dekat. Direktur Jenderal (Dirjen) Bea dan Cukai Kemenkeu Heru Pambudi menjelaskan, Perdirjen akan diterbitkan pertengahan Januari tahun ini. Dengan demikian, masyarakat memiliki waktu lima hingga enam bulan untuk mempersiapkan diri. "Masyarakat punya waktu lima-enam bulan untuk mempersiapkannya baik dari sisi bisnis maupun administrasi. (Tarif) cukainya 57%," kata Heru di Gedung Kemenkeu, Senin (7/1).