KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komitmen pemerintah untuk memindahkan Ibukota Negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur semakin nampak nyata. Terlebih setelah UU No. 3 Tahun 2022 diundangkan, dan saat ini pemerintah tengah merancang berbagai aturan turunan yang menyangkut pembangunan IKN. Wakil Ketua Umum Kamar Dagang Industri (Kadin) DKI Jakarta, Sarman Simanjorang mengatakan rancangan aturan turunan dari UU IKN dapat menarik minat investor untuk berinvestasi di IKN. Sarman mengatakan, berdasarkan pengamatan banyak investor maupun pengusaha yang tertarik berinvestasi ke IKN, terlebih jika ini didukung dengan adanya payung hukum yang memudahkan investor berinvestasi.
Aturan Turunan UU IKN Dinilai Bisa Tarik Minat Investasi ke IKN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komitmen pemerintah untuk memindahkan Ibukota Negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur semakin nampak nyata. Terlebih setelah UU No. 3 Tahun 2022 diundangkan, dan saat ini pemerintah tengah merancang berbagai aturan turunan yang menyangkut pembangunan IKN. Wakil Ketua Umum Kamar Dagang Industri (Kadin) DKI Jakarta, Sarman Simanjorang mengatakan rancangan aturan turunan dari UU IKN dapat menarik minat investor untuk berinvestasi di IKN. Sarman mengatakan, berdasarkan pengamatan banyak investor maupun pengusaha yang tertarik berinvestasi ke IKN, terlebih jika ini didukung dengan adanya payung hukum yang memudahkan investor berinvestasi.