JAKARTA. Dollar Australia (AUD) alias aussie unjuk gigi di hadapan dollar AS (USD), meski tanpa dukungan data positif dari Negeri Kanguru pada akhir pekan. Namun, ada ancaman koreksi dari sisi fundamental. Mengutip Bloomberg, Jumat (5/5), pasangan AUD/USD naik 0,2% ke level 0,7424 dibanding sehari sebelumnya. Wahyu Tribowo Laksono, Analis PT Central Capital Futures menjelaskan, pasangan AUD/USD bergerak menguat dengan dukungan faktor teknikal. "Dalam jangka pendek, sentimen AUD masih negatif. Potensi kejatuhan masih ada, tetapi harga sudah oversold sehingga ada peluang menguat sementara," paparnya.
Awal pekan, AUD/USD dibayangi koreksi
JAKARTA. Dollar Australia (AUD) alias aussie unjuk gigi di hadapan dollar AS (USD), meski tanpa dukungan data positif dari Negeri Kanguru pada akhir pekan. Namun, ada ancaman koreksi dari sisi fundamental. Mengutip Bloomberg, Jumat (5/5), pasangan AUD/USD naik 0,2% ke level 0,7424 dibanding sehari sebelumnya. Wahyu Tribowo Laksono, Analis PT Central Capital Futures menjelaskan, pasangan AUD/USD bergerak menguat dengan dukungan faktor teknikal. "Dalam jangka pendek, sentimen AUD masih negatif. Potensi kejatuhan masih ada, tetapi harga sudah oversold sehingga ada peluang menguat sementara," paparnya.