KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki bulan September, sejumlah komoditas pangan mengalami kenaikan harga. Dibandingkan dengan rata-rata bulan sebelumnya, harga beberapa komoditas pangan terkerek cukup signifikan. Berdasarkan pantauan Kontan.co.id di pasar Karang Anyar, Jakarta Pusat, harga daging ayam saat ini mengalami kenaikan dari rata-rata bulan Agustus sebesar Rp 38.000 per kilogram (kg) menjadi Rp 40.000 per kg di awal September ini. Selain itu beberapa bumbu dapur, seperti lengkuas, kunyit, dan jahe mengalami kenaikan harga. “Dari Rp 20.000 per kg jadi Rp 22.000 per kg,” ujar pedagang cabai dan bawang, Sahi (45), Senin (3/9).
Awal September, harga sejumlah komoditas pangan terpantau naik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki bulan September, sejumlah komoditas pangan mengalami kenaikan harga. Dibandingkan dengan rata-rata bulan sebelumnya, harga beberapa komoditas pangan terkerek cukup signifikan. Berdasarkan pantauan Kontan.co.id di pasar Karang Anyar, Jakarta Pusat, harga daging ayam saat ini mengalami kenaikan dari rata-rata bulan Agustus sebesar Rp 38.000 per kilogram (kg) menjadi Rp 40.000 per kg di awal September ini. Selain itu beberapa bumbu dapur, seperti lengkuas, kunyit, dan jahe mengalami kenaikan harga. “Dari Rp 20.000 per kg jadi Rp 22.000 per kg,” ujar pedagang cabai dan bawang, Sahi (45), Senin (3/9).