KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyaluran pinjaman perusahaan financial technology (fintech) berbasis peer to peer (P2P) lending di awal tahun berhasil tumbuh pesat. Pelaku optimistis keberlanjutan bisnis di tahun ini semakin cerah. Co Founder dan CEO Modalku Reynold Wijaya mengatakan, selama dua bulan tahun ini pihaknya sudah menyalurkan pinjaman sebanyak Rp 150 miliar. Sementara di sepanjang 2017, Modalku sudah menyalurkan pinjaman Rp 520 miliar. Sementara secara total, Grup Modalku sudah menyalurkan pembiayaan sebanyak Rp 1,22 triliun. "Sampai Maret ini perkiraan bisa tembus di atas Rp 200 miliar," kata Reynold di Jakarta, Selasa (6/3)
Awal tahun 2018, pembiayaan fintech lending tumbuh pesat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyaluran pinjaman perusahaan financial technology (fintech) berbasis peer to peer (P2P) lending di awal tahun berhasil tumbuh pesat. Pelaku optimistis keberlanjutan bisnis di tahun ini semakin cerah. Co Founder dan CEO Modalku Reynold Wijaya mengatakan, selama dua bulan tahun ini pihaknya sudah menyalurkan pinjaman sebanyak Rp 150 miliar. Sementara di sepanjang 2017, Modalku sudah menyalurkan pinjaman Rp 520 miliar. Sementara secara total, Grup Modalku sudah menyalurkan pembiayaan sebanyak Rp 1,22 triliun. "Sampai Maret ini perkiraan bisa tembus di atas Rp 200 miliar," kata Reynold di Jakarta, Selasa (6/3)