Awal tahun, kredit multiguna tumbuh moncer



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kredit konsumsi, terutama segmen multiguna tumbuh signifikan hingga 49,9% (yoy) di awal tahun. Ini berbanding terbalik dengan pertumbuhan kredit yang secara umum tumbuh melambat secara bulanan, dari 5,9% (yoy) pada Desember 2019 lalu menjadi 5,7% pada Januari 2020.

“Per Januari kredit konsumsi kami tumbuh 11%, yang ditopang dari pertumbuhan kredit mutliguna sebesar 11%,” kata Corporate Secretary PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) Widi Hartoto kepada Kontan.co.id, RAbu (4/3).

Widi menambahkan, pertumbuhan kredit konsumsi, terutama kredit multiguna yang sudah baik di awal tahun setidaknya cukup mencerminkan optimisme konsumen tahun ini. Segmen konsumsi juga masih akan jadi tumpuan pertumbuhan kredit perseroan yang di targetkan tumbuh 10%-11% tahun ini.

Baca Juga: Melambat di 2019, perbankan yakin tahun ini kredit konsumer bisa tumbuh dua digit

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (BJTM) juga mencatat pertumbuhan tinggi di segmen kredit ini. Direktur Keuangan Bank Jatim Ferdiyan Satyanugraha bilang hingga Februari 2020, segmen multiguna bahkan telah mencatat pertumbuhan 21% (yoy).

“Sampai Februari pertumbuhan kredit multiguna Bank Jatim telah mencapai 21% (yoy). Dengan kenaikan outstanding 1,5% (Ytd) sejak Desember 2019,” katanya.

Editor: Yudho Winarto