SINGAPURA. Minyak mentah kembali terjungkal di New York, memperbesar penurunan di awal tahun lantaran perekonomian global semakin membatasi permintaan bahan bakar. Minyak mentah untuk pengiriman Februari turun sebesar US$ 1,58, atau 3,5% menjadi US$ 43,02 per barel di New York Mercantile Exchange. Level ini diperdagangkan US$ 43,33 per barel pada pukul 7:23 waktu Singapura. Sementara itu kontrak berjangka minyak tergelincir 54% sepanjang tahun 2008, tahun penurunan yang pertama kalinya sejak 2001 saat minyak juga terjungkal 26% dan sekaligus menjadi tahun penurunan terbesar sejak perdagangan dimulai tahun 1983.
Awal Tahun, Minyak Dunia Tergelincir
SINGAPURA. Minyak mentah kembali terjungkal di New York, memperbesar penurunan di awal tahun lantaran perekonomian global semakin membatasi permintaan bahan bakar. Minyak mentah untuk pengiriman Februari turun sebesar US$ 1,58, atau 3,5% menjadi US$ 43,02 per barel di New York Mercantile Exchange. Level ini diperdagangkan US$ 43,33 per barel pada pukul 7:23 waktu Singapura. Sementara itu kontrak berjangka minyak tergelincir 54% sepanjang tahun 2008, tahun penurunan yang pertama kalinya sejak 2001 saat minyak juga terjungkal 26% dan sekaligus menjadi tahun penurunan terbesar sejak perdagangan dimulai tahun 1983.