KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lagi, beredar pengumuman di media sosial Facebook dan Instragram bahwa Pegadaian Syariah Pusat mengadakan lelang dan tebus. Barang-barang yang dilelang tak tanggung-tanggung, mayoritas barang-barang branded. Sebut saja, sepeda Brompton yang diklaim original dengan seri Bromton M6L Flamingo Pink dengan harga tebus yang diskon besar yakni Rp 3,75 juta saja. Jika lihat harga asli, sepeda Brompton dengan seri yang sama dijual Rp 49 juta. Masih di instragram beralamatkan @pegadaiansyariahpusat_ , terpampang sepeda Brompton seri M6R signal orange titanium dengan harga tebus yang terdiskon habis. Harga tebus Bromton hanya Rp 3,75 juta. Padahal, harga asli sepeda Bromton seri tergantung speed dan spesifikasnya mulai Rp 49,5 juta sampai Rp 100 juta.
Awas, lelang barang branded atas nama Pegadaian masih marak, ini yang wajib dicermati
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lagi, beredar pengumuman di media sosial Facebook dan Instragram bahwa Pegadaian Syariah Pusat mengadakan lelang dan tebus. Barang-barang yang dilelang tak tanggung-tanggung, mayoritas barang-barang branded. Sebut saja, sepeda Brompton yang diklaim original dengan seri Bromton M6L Flamingo Pink dengan harga tebus yang diskon besar yakni Rp 3,75 juta saja. Jika lihat harga asli, sepeda Brompton dengan seri yang sama dijual Rp 49 juta. Masih di instragram beralamatkan @pegadaiansyariahpusat_ , terpampang sepeda Brompton seri M6R signal orange titanium dengan harga tebus yang terdiskon habis. Harga tebus Bromton hanya Rp 3,75 juta. Padahal, harga asli sepeda Bromton seri tergantung speed dan spesifikasnya mulai Rp 49,5 juta sampai Rp 100 juta.