Axioo kuasai distribusi hingga ke kota keci



JAKARTA. Persaingan pasar Personal Computer (PC) makin sengit saja. Tidak hanya vendor sdari luar negeri, vendor di dalam negeri juga kian agresif di pasar PC Indonesia. Bahkan, penjualan vendor lokal diproyeksikan tumbuh di tahun 2013.

"Kami proyeksikan, Axioo akan meningkat pertumbuhannya di tahun 2013," kata Deddie Sionader, Market Analyst Client Devices IDC Indonesia kepada KONTAN di Jakarta, Senin (17/12). Menurut Deddie, Axioo memiliki keunggulan untuk bersaing dengan produsen PC terkenal dari Jepang.

Menurut Deddie, Axioo menguasai lini distribusi PC hingga ke daerah-daerah Indonesia, di mana daerah tersebut tidak dimasuki vendor dari luar negeri. Contohnya adalah; Salatiga, Ternate, dan Kupang.


Selain itu, pola pikir masyarakat-masyarakat daerah yang masih "local minded," menyebabkan produk PC milik Axioo masih jadi pilihan. Ambil contoh, di pasar notebook, Axioo masih mendapatkan tempat yang kokoh di pasar daerah Indonesia.

Namun begitu, kata Deddie, kenaikan penjualan Axioo di 2013 nanti akan sulit mengejar  pertumbuhan penjualan lima produsen PC terbesar di Indonesia, yakni; Acer, Asus, Lenovo, Toshiba, dan Hewlett Packard (HP).

Namun, kata Deddie, dirinya yakin tahun 2013, posisi penjualan Axxio akan bertengger di posisi ke enam atau mendekati posisi lima besar. "Kami memiliki kantor cabang di 27 kota yang tersebar di Indonesia," tandas Bob Suete Labesani, Regional Branch Manager Axioo kepada KONTAN.

Dari 27 kota tersebut, ternyata Jakarta menjadi daerah andalan penjualan terbesar Axioo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri