Ayoconnect Kembangkan Solusi Baru Instan Transfer dengan Biaya Lebih Murah



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ayoconnect, perusahaan platform keuangan terbuka (open finance) selalu berinvestasi dengan merilis solusi baru. Teranyar, solusi layanan yang ditawarkan oleh Ayoconnect adalah instant transfer dan virtual cards. 

Layanan instan transfer milik PT Ayopop Teknologi Indonesia ini menawarkan biaya transaksi yang lebih murah ketimbang layanan transfer bank konvensional. "Biaya transfer di Ayoconnect hanya Rp 599 per transaksi. Tarif ini lebih murah dibanding biaya transfer BI Fast sebesar Rp 2.500 per transaksi," jelas Rey Sihotang, Vice President Complience Ayoconnect. 

Tak hanya lebih murah, transfer dana melalui Ayoconnect dilakukan secara real time ke lebih 130 bank di Indonesia. Limit transfer per transaksi mencapai Rp 250  juta, baik untuk pengiriman dana tunggal  atau massal. Sehingga layanan ini akan menguntungkan bagi  pemilik usaha atau pribadi. 


Baca Juga: Ayoconnect Yakin EBITDA Positif di Awal Tahun 2024

Ayoconnect dalam situs menjelaskan, memiliki tim customer service yang siap siaga membantu jika ada permasalahan operasional selama 24 jam. Bahkan layanan ini akan dapat diakses akhir pekan dan tanggal merah. 

Menurut Rey, layanan transfer dana ini bisa dijadikan opsi transfer ke klien yang tidak memiliki rekening bank. Untuk layanan transfer ini yang tidak memiliki rekening bank, Ayoconnect menggandeng e-wallet. Ada lima penyedia e-wallet yang bekerjasama dengan Ayoconnect diantaranya, Dana, Gopay, OVO, Linkaja dan Shopeepay.  

Terakhir transfer instan ini bisa juga ditarik langsung dalam kas tunai. Jadi penerima transfer bisa mengambil secara tunai di Indomaret. Layanan ini disebut dengan cash transfer. 

Layanan tersebut akan memudahkan bagi pengguna dengan biaya yang lebih murah yakni hanya Rp  599  per transaksi.  

Sebelumnya, Ayoconnect juga memiliki layanan kartu virtual. Dalam solusi ini, Ayoconnect didukung oleh Mastercard. Kerjasama platform pembayaran digital ini dengan Mastercard ini memungkinkan kartu virtual ini bisa diakses hingga luar negeri. 

Salah satu perusahaan yang memanfaatkan layanan ini adalah BPJS Ketenagakerjaan. Layanan ini membuat pekerja migran bisa memanfatkan layanan BPJS Ketenagakerjaan karena jaringan yang dibuat oleh Ayoconnect. 

Baca Juga: AyoConnect Soroti Masa Depan Open Banking di Indonesia

Selain dua produk baru tersebut, Ayoconnect sebelumnya telah memiliki layanan digital product (PPOB). Rey menyebut, PPOB milik Ayoconnect ini telah melayani 1.000+ digital produk dan bill payment. Sementara jumlah klien yang dimiliki meliputi perbankan, e-commerce dan beberapa lainnya. Saat ini, PPOB Ayoconnect bahkan bisa melayani pembelian tiket Damri, KAI sampai kapal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Avanty Nurdiana