KONTAN.CO.ID - NUSA DUA. Para pemimpin bisnis dari negara-negara G20 yang tergabung dalam B20 Indonesia telah menyerahkan komunike kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari kedua penyelenggaraan B20 Summit, Senin (14/11). Komunike tersebut merangkum seluruh policy recommendation, policy action dan legacy program untuk diserahkan kepada KTT G20 agar dapat diadopsi dan diimplementasikan G20. “B20 Indonesia telah menyusun 4 legacy program yang terinspirasi oleh prioritas-prioritas mendesak, transisi hijau, pertumbuhan inklusif, dan kesehatan yang merata,” ujar Chair of B20 Indonesia Shinta Kamdani di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, Bali pada puncak acara atau penutupan B20 Summit 2022, Senin malam (14/11). Secara terperinci, komunika yang dihasilkan oleh B20 Summmit 2022 terdiri atas tiga bagian penting. Pertama berisi key messages berupa ringkasan isu prioritas yang diangkat dan dikembangkan oleh enam Task Forces dan satu Action Council, yakni inovasi, inklusivitas, dan kolaboratif.
B20 Hadirkan Komunike untuk Pemulihan Ekonomi yang Inklusif
KONTAN.CO.ID - NUSA DUA. Para pemimpin bisnis dari negara-negara G20 yang tergabung dalam B20 Indonesia telah menyerahkan komunike kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari kedua penyelenggaraan B20 Summit, Senin (14/11). Komunike tersebut merangkum seluruh policy recommendation, policy action dan legacy program untuk diserahkan kepada KTT G20 agar dapat diadopsi dan diimplementasikan G20. “B20 Indonesia telah menyusun 4 legacy program yang terinspirasi oleh prioritas-prioritas mendesak, transisi hijau, pertumbuhan inklusif, dan kesehatan yang merata,” ujar Chair of B20 Indonesia Shinta Kamdani di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, Bali pada puncak acara atau penutupan B20 Summit 2022, Senin malam (14/11). Secara terperinci, komunika yang dihasilkan oleh B20 Summmit 2022 terdiri atas tiga bagian penting. Pertama berisi key messages berupa ringkasan isu prioritas yang diangkat dan dikembangkan oleh enam Task Forces dan satu Action Council, yakni inovasi, inklusivitas, dan kolaboratif.