KONTAN.CO.ID - Puluhan ribu pelancong gagal terbang di sejumlah bandara yang tersebar di empat benua. Pasalnya, berdasarkan data yang dirilis Flight Aware, maskapai di empat benua membatalkan sekitar 12.600 penerbangan hingga Selasa (12/9) karena ancaman badai. Diperkirakan, jumlah penerbangan yang dibatalkan akan terus bertambah karena Badai Irma saat ini tengah menuju utara mendekati Atlanta. Di lokasi ini, terdapat hub Delta Air Line dan merupakan bandara tersibuk di dunia. Di sisi lain, Badan Pusat Badai AS telah menurunkan kekuatan Badai Irma menjadi Kategori 2. Namun saat ini, badai masih memporakporandakan pantai barat Florida di mana hujan turun sangat deras dan disertai dengan angin kencang.
Badai Irma, ribuan penerbangan 4 benua dibatalkan
KONTAN.CO.ID - Puluhan ribu pelancong gagal terbang di sejumlah bandara yang tersebar di empat benua. Pasalnya, berdasarkan data yang dirilis Flight Aware, maskapai di empat benua membatalkan sekitar 12.600 penerbangan hingga Selasa (12/9) karena ancaman badai. Diperkirakan, jumlah penerbangan yang dibatalkan akan terus bertambah karena Badai Irma saat ini tengah menuju utara mendekati Atlanta. Di lokasi ini, terdapat hub Delta Air Line dan merupakan bandara tersibuk di dunia. Di sisi lain, Badan Pusat Badai AS telah menurunkan kekuatan Badai Irma menjadi Kategori 2. Namun saat ini, badai masih memporakporandakan pantai barat Florida di mana hujan turun sangat deras dan disertai dengan angin kencang.