KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS, pada hari Senin (21/9/2020), menghapus panduan peringatannya tentang kemungkinan penularan virus corona baru melalui udara. CDC mengatakan bahwa draf rekomendasi itu diposting secara keliru. Melansir Reuters, panduan yang sekarang sudah dicabut, merekomendasikan agar orang menggunakan pembersih udara untuk mengurangi kuman yang terbawa udara di dalam ruangan untuk menghindari penyebaran penyakit. “CDC saat ini memperbarui rekomendasinya mengenai penularan SARS-CoV-2 melalui udara. Setelah proses ini selesai, bahasa pembaruan akan diposting,” kata agensi tersebut seperti yang dikutip Reuters.
CDC tidak menjawab pertanyaan Reuters tentang kapan pedoman tersebut akan diperbarui. Baca Juga: Akhir tahun ini, Moderna bisa hasilkan 20 juta dosis vaksin virus corona Badan kesehatan mengatakan bahwa Covid-19 dapat menyebar melalui partikel di udara yang dapat tetap tersuspensi di udara dan menyebar lebih dari enam kaki. Saat ini, pedoman badan tersebut mengatakan bahwa virus corona terutama menyebar dari orang ke orang melalui tetesan pernapasan, yang dapat mendarat di mulut atau hidung orang di sekitarnya. Pencabutan panduan ini dilakukan menyusul adanya laporan New York Times bahwa panduan tentang pengujian virus corona baru yang diposting bulan lalu di situs CDC tidak ditulis oleh ilmuwan agensi dan tetap diposting meski mereka tetap keberatan.