DEPOK. Bakal calon gubernur DKI yang diusung Koalisi Cikeas, Agus Harimurti Yudhoyono meninggalkan karier militernya untuk terjun ke dunia politik. Agus mengaku belum memikirkan masalah karier selanjutnya bila ia gagal dalam menang di Pilkada DKI. "Nanti kita pikirkan lagi itu ya, tidak ada lagi kesempatan untuk kembali ke TNI udah pasti itu kan. Nanti untuk di bidang apa, untuk di dunia yang baru, nanti kita lihat. Tapi masih jauhlah, Insya Allah ya," kata Agus, dalam jumpa pers "Dibalik Keputusan Agus Yudhoyono", di Raffles Hills, Cibubur, Depok, Jawa Barat, Senin (3/10). Putra sulung mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono juga belum memikirkan seandainya gagal memenangi pilkada DKI, apakah akan menjadi kader Partai Demokrat atau tidak.
Bagaimana karir Agus jika kalah pilkada?
DEPOK. Bakal calon gubernur DKI yang diusung Koalisi Cikeas, Agus Harimurti Yudhoyono meninggalkan karier militernya untuk terjun ke dunia politik. Agus mengaku belum memikirkan masalah karier selanjutnya bila ia gagal dalam menang di Pilkada DKI. "Nanti kita pikirkan lagi itu ya, tidak ada lagi kesempatan untuk kembali ke TNI udah pasti itu kan. Nanti untuk di bidang apa, untuk di dunia yang baru, nanti kita lihat. Tapi masih jauhlah, Insya Allah ya," kata Agus, dalam jumpa pers "Dibalik Keputusan Agus Yudhoyono", di Raffles Hills, Cibubur, Depok, Jawa Barat, Senin (3/10). Putra sulung mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono juga belum memikirkan seandainya gagal memenangi pilkada DKI, apakah akan menjadi kader Partai Demokrat atau tidak.