KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Data terbaru dari Amerika Serikat (AS/The Fed) sukses membuat indeks dollar Amerika Serikat (AS) perkasa pada perdagangan Kamis (4/2) dan berpotensi menekan nilai tukar rupiah lebih lanjut pada perdagangan akhir pekan ini, Jumat (5/2). Berdasarkan data Bloomberg, pada perdagangan Kamis (4/2) rupiah tercatat melemah 0,07% ke level Rp 14.015 per dollar AS. Sedangkan pada kurs tengah Bank Indonesia (JISDOR), mata uang Garuda juga terkoreksi ke level Rp 14.036 per dollar AS atau sekitar 0,13% dari perdagangan sebelumnya. Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengungkapkan, pelemahan rupiah dan sebagian mata uang Asia pada perdagangan Kamis (4/2) didorong oleh penguatan dollar AS terhadap mata uang utama.
Bagaimana nasib rupiah akhir pekan ini setelah kemarin melemah?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Data terbaru dari Amerika Serikat (AS/The Fed) sukses membuat indeks dollar Amerika Serikat (AS) perkasa pada perdagangan Kamis (4/2) dan berpotensi menekan nilai tukar rupiah lebih lanjut pada perdagangan akhir pekan ini, Jumat (5/2). Berdasarkan data Bloomberg, pada perdagangan Kamis (4/2) rupiah tercatat melemah 0,07% ke level Rp 14.015 per dollar AS. Sedangkan pada kurs tengah Bank Indonesia (JISDOR), mata uang Garuda juga terkoreksi ke level Rp 14.036 per dollar AS atau sekitar 0,13% dari perdagangan sebelumnya. Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengungkapkan, pelemahan rupiah dan sebagian mata uang Asia pada perdagangan Kamis (4/2) didorong oleh penguatan dollar AS terhadap mata uang utama.