TOKYO/SYDNEY. Disetujuinya bailout otomotif Amerika Serikat oleh Pemerintahan Bush memberikan angin segar bagi pergerakan saham-saham Asia pada pagi ini. Di Tokyo, hampir seluruh saham menunjukkan tren positif. “Suka atau tidak, industri otomotif AS merupakan pemain besar. Inisiatif apapun yang berdampak pada kestabilan perekonomian AS juga turut membawa pengaruh positif terhadap perekonomian di seluruh dunia,” jelas Prasad Patkar dari Platypus Asset Management di Sydney. Pada pukul 11.07 waktu lokal, MSCI Asia Pacific Index mengalami kenaikan sebesar 0,6% menjadi 90,10. Dari dua saham yang mengalami kenaikan, hanya satu saham yang bergerak sebaliknya.
Bailout Otomotif AS Buat Saham-Saham Asia Menanjak
TOKYO/SYDNEY. Disetujuinya bailout otomotif Amerika Serikat oleh Pemerintahan Bush memberikan angin segar bagi pergerakan saham-saham Asia pada pagi ini. Di Tokyo, hampir seluruh saham menunjukkan tren positif. “Suka atau tidak, industri otomotif AS merupakan pemain besar. Inisiatif apapun yang berdampak pada kestabilan perekonomian AS juga turut membawa pengaruh positif terhadap perekonomian di seluruh dunia,” jelas Prasad Patkar dari Platypus Asset Management di Sydney. Pada pukul 11.07 waktu lokal, MSCI Asia Pacific Index mengalami kenaikan sebesar 0,6% menjadi 90,10. Dari dua saham yang mengalami kenaikan, hanya satu saham yang bergerak sebaliknya.