KONTAN.CO.ID - SAMARINDA. PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) akan mengembangkan pembangkit listrik berbasis energi terbarukan pada tahun 2019. Pengembangan ini merupakan bagian dari bisnis energi yang telah dikembangkan oleh anak usaha Grup Bakrie ini. Direktur Keuangan Bakrie & Brothers Amri Aswono Putro mengatakan bahwa pihaknya akan menjajaki pengembangan pembangkit listrik energi terbarukan dari berbagai sumber energi. "Semua akan kami jajaki, tapi harus tetap feasible secara finansial," kata dia ketika dihubungi oleh Kontan.co.id pada Rabu (19/12). Namun, ia enggan memberikan keterangan lebih lanjut seperti apa pengembangan pembangkit listrik energi terbarukan ini. Termasuk berapa nilai investasi yang akan digelontorkan dan dimana pembangkit listrik tersebut akan dibangun.
Bakrie & Brothers (BNBR) jajaki pengembangan energi terbarukan
KONTAN.CO.ID - SAMARINDA. PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) akan mengembangkan pembangkit listrik berbasis energi terbarukan pada tahun 2019. Pengembangan ini merupakan bagian dari bisnis energi yang telah dikembangkan oleh anak usaha Grup Bakrie ini. Direktur Keuangan Bakrie & Brothers Amri Aswono Putro mengatakan bahwa pihaknya akan menjajaki pengembangan pembangkit listrik energi terbarukan dari berbagai sumber energi. "Semua akan kami jajaki, tapi harus tetap feasible secara finansial," kata dia ketika dihubungi oleh Kontan.co.id pada Rabu (19/12). Namun, ia enggan memberikan keterangan lebih lanjut seperti apa pengembangan pembangkit listrik energi terbarukan ini. Termasuk berapa nilai investasi yang akan digelontorkan dan dimana pembangkit listrik tersebut akan dibangun.