KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk mengembangkan bisnisnya, PT Bali Bintang Sejahtera mengaku tak hanya mengandalkan suntikan dana dari sponsor. Perusahaan yang membawahi klub sepbak bola Bali United ini juga mengandalkan beragam lini bisnis lainnya yang mendukung bisnis sepakbola dalam memperkuat pendapatannya. Sekretaris Perusahaan Bali Bintang Sejahtera Jason Robert mengatakan, saat ini perusahaan memiliki gerai merchandise dan kafe yang berkontribusi cukup baik. Selain itu, perusahaan juga merambah segmen e-sport sejak tahun lalu. “Store sendiri kami ada satu mega store di stadion, ada empat store yang lebih kecil dan kafe. Sisanya kami kerjasama dengan Coco Mart itu mereka ada tujuh sampai delapan cabang dan reseller lainnya di Bali dan sekitarnya,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Rabu (27/2).#
Bali United andalkan pendapatan dari bisnis merchandise & kafe
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk mengembangkan bisnisnya, PT Bali Bintang Sejahtera mengaku tak hanya mengandalkan suntikan dana dari sponsor. Perusahaan yang membawahi klub sepbak bola Bali United ini juga mengandalkan beragam lini bisnis lainnya yang mendukung bisnis sepakbola dalam memperkuat pendapatannya. Sekretaris Perusahaan Bali Bintang Sejahtera Jason Robert mengatakan, saat ini perusahaan memiliki gerai merchandise dan kafe yang berkontribusi cukup baik. Selain itu, perusahaan juga merambah segmen e-sport sejak tahun lalu. “Store sendiri kami ada satu mega store di stadion, ada empat store yang lebih kecil dan kafe. Sisanya kami kerjasama dengan Coco Mart itu mereka ada tujuh sampai delapan cabang dan reseller lainnya di Bali dan sekitarnya,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Rabu (27/2).#