KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Umum Partai Golkar, yang juga Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) menekankan, partainya akan mengusung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai bakal calon presiden (capres). Menurutnya, keputusan Golkar itu sudah final. "Kita sudah putuskan Partai Golkar Pak Airlangga Hartarto sesuai keputusan rapat pimpinan di forum nasional, itu sudah final," ujar Bamsoet saat ditemui di Gedung DPR/MPR, Jakarta Pusat, Selasa (2/8/2022). Adapun Golkar akan bekerja sama di Pilpres 2024 bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Bamsoet: Golkar Mengusung Airlangga Hartarto Sebagai Capres
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Umum Partai Golkar, yang juga Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) menekankan, partainya akan mengusung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai bakal calon presiden (capres). Menurutnya, keputusan Golkar itu sudah final. "Kita sudah putuskan Partai Golkar Pak Airlangga Hartarto sesuai keputusan rapat pimpinan di forum nasional, itu sudah final," ujar Bamsoet saat ditemui di Gedung DPR/MPR, Jakarta Pusat, Selasa (2/8/2022). Adapun Golkar akan bekerja sama di Pilpres 2024 bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).