Bandara Lombok baru bisa dipakai pesawat kecil



MATARAM. Bandara Internasional Lombok (BIL) di Praya, Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai beraktivitas, Kamis (5/2). Beberapa pesawat kecil mulai mendarat dan terbang melalui bandara ini.

Berdasarkan pantauan KOMPAS.com, setelah dua hari penerbangan lumpuh total, hari ini sudah ada aktivitas penerbangan dari dan menuju BIL. Meski belum sepenuhnya normal, beberapa pesawat berukuran kecil jenis ATR dan di bawahnya seperti Wings Air dan Garuda Indonesia sudah mulai melakukan penerbangan.

Seperti pesawat Garuda Indonesia tujuan Denpasar, Garuda Indonesia tujuan Bima, Wings Air tujuan Denpasar dan pesawat Lion Air jurusan Surabaya sudah melakukan pendaratan dan penerbangan.


Diberitakan sebelumnya, pihak Angkasa Pura di Bandara Internasional Lombok mulai membuka penerbangan, Rabu (4/2) pukul 12.00 Wita. Menurut General Manager Angkasa Pura BIL, Pujiono, otoritas bandara telah membuka penerbangan, khusus untuk pesawat jenis ATR dan di bawahnya.

Pesawat dapat mengunakan sisa runway sepanjang 1.745 meter. Menurut dia pula, penerbangan baru bisa berjalan normal setelah proses evakuasi pesawat Garuda yang tergelincir di sisi landas pacu, Selasa lalu, rampung.

"Sambil menunggu pesawat ini dievakuasi, sisa runway boleh digunakan untuk pesawat jenis ATR ke bawah. Nanti kalau evakuasi selesai dilaksanakan baru bisa normal kembali," kata Pujiono. (Karnia Septia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia