JAKARTA. Sempat redup, eksistensi merek sepeda motor Ducati, kembali berkibar. PT Garansindo Euro Sport (Ducati Indonesia), sebagai distributor resmi Ducati untuk Indonesia, memboyong Ducati dengan booth megah di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. Sepanjang pameran IIMS 2016, Ducati membanderol harga produk-produknya dengan harga miring. Jangan sampai dilewatkan, karena nantinya harga ini akan naik kembali setelah pameran rampung. “Harga yang kami tawarkan di IIMS 2016 ini sebagai harga launching perdana kami di motor show. Kami umumkan harga ini untuk para pecinta sepeda motor besar di Indonesia,” ujar Dhani Yahya, Managing Director, Ducati Indonesia, Kamis (14/4/2016).
Banderol Ducati naik Rp 50 juta setelah IIMS 2016
JAKARTA. Sempat redup, eksistensi merek sepeda motor Ducati, kembali berkibar. PT Garansindo Euro Sport (Ducati Indonesia), sebagai distributor resmi Ducati untuk Indonesia, memboyong Ducati dengan booth megah di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. Sepanjang pameran IIMS 2016, Ducati membanderol harga produk-produknya dengan harga miring. Jangan sampai dilewatkan, karena nantinya harga ini akan naik kembali setelah pameran rampung. “Harga yang kami tawarkan di IIMS 2016 ini sebagai harga launching perdana kami di motor show. Kami umumkan harga ini untuk para pecinta sepeda motor besar di Indonesia,” ujar Dhani Yahya, Managing Director, Ducati Indonesia, Kamis (14/4/2016).