Bandung Zoological Garden sudah dibuka, ini dia harga tiket masuk



KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Pengunjung sudah bisa mengeksplorasi kebun binatang yang memiliki luas 14 hektare ini hanya dengan membayar Rp40.000 saja. Harga tiket masuk bisa jadi lebih murah lho, yaitu Rp32.500 saja. Namun, harga tersebut hanya berlaku bagi rombongan yang berjumlah 30 orang per kedatangan.

Berlokasi di Jalan Kebun Binatang Nomor 6, Bandung Zoological Garden memiliki lebih dari 800 individu koleksi satwa mulai dari kelas mamalia, aves, reptil dan pisces.

Baca Juga: Wisata alam dibuka, pemerintah ingatkan pengunjung untuk patuhi protokol kesehatan


Tidak hanya untuk sekedar berekreasi saja, pengunjung yang datang ke kebun binatang ini juga bisa berinteraksi dan berfoto bersama satwa di waktu dan area tertentu. Tentunya, dua kegiatan tersebut aman dilakukan karena adanya pengawasan dari zookeeper andal yang bertugas.

Berwisata ke Bandung Zoological Garden menjadi semakin seru karena adanya beberapa wahana yang bisa dinikmati pengunjung seperti merasakan sensasi naik unta tunggang, gajah tunggang, kuda tunggang dan melihat pertunjukkan satwa menggemaskan.

Beberapa fasilitas pendukung juga bisa dimanfaatkan oleh pengunjung seperti naik perahu kayuh, main di taman bermain, kulineran dan membeli buah tangan untuk kenang-kenangan.

Bandung Zoological Garden telah menerapkan SOP yang mengacu pada protokol kesehatan Kementerian Kesehatan dan Peraturan Wali Kota sebagai upaya pencegahan di masa pandemi Covid-19 ini.

Di pintu utama, pengunjung yang datang harus mencuci tangan dengan sabun terlebih dahulu, menggunakan hand sanitizer dan mengecek suhu tubuh maksimal 37,5°C. Karena itu, pengunjung yang ingin berwisata di Bandung Zoological Garden harus dipastikan sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News