KONTAN.CO.ID - JAKARTA (Bangga Buatan Indonesia). Pandemi virus korona tidak cuma meluluhlantakkan bisnis perusahaan besar dan banyak sektor usaha. Perusahaan berskala kecil juga usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pun terkena imbas pandemi Covid-19. Tak terkecuali, yang berkecimpung di bidang fesyen. Salah satunya adalah Arane Ecoprint. Perusahaan fesyen asal Yogyakarta ini fokus pada motif-motif pepohonan di setiap produknya. Dalam prosesnya, mereka menggunakan bahan-bahan yang ramah lingkungan. Elsana Bekti Nugroho, Chief Executive Officer Arane Ecoprint, menjelaskan, dengan konsep fesyen yang menggunakan bahan dan motif yang ramah lingkungan, bisnisnya sudah bisa menarik pasar dengan identitas itu. Apalagi, tren ramah lingkungan sekarang semakin berkumandang.
Bangga Buatan Indonesia: Arane Ecoprint berkibar lewat fesyen ramah lingkungan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA (Bangga Buatan Indonesia). Pandemi virus korona tidak cuma meluluhlantakkan bisnis perusahaan besar dan banyak sektor usaha. Perusahaan berskala kecil juga usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pun terkena imbas pandemi Covid-19. Tak terkecuali, yang berkecimpung di bidang fesyen. Salah satunya adalah Arane Ecoprint. Perusahaan fesyen asal Yogyakarta ini fokus pada motif-motif pepohonan di setiap produknya. Dalam prosesnya, mereka menggunakan bahan-bahan yang ramah lingkungan. Elsana Bekti Nugroho, Chief Executive Officer Arane Ecoprint, menjelaskan, dengan konsep fesyen yang menggunakan bahan dan motif yang ramah lingkungan, bisnisnya sudah bisa menarik pasar dengan identitas itu. Apalagi, tren ramah lingkungan sekarang semakin berkumandang.