KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi memperkuat lini bisnis kemasannya, PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk (SMKL) tengah menggenjot kapasitas produksinya untuk memenuhi permintaan di pasar luar negeri. Oleh karena itu ke depannya perusahaan tengah mengembangkan pabrik baru di Jawa Tengah, setelah memiliki pabrik di Tangerang, Jawa Barat. "Pengembangan tersebut mempertimbangkan permintaan dan juga untuk mengisi ekspor yang perusahaan sudah mulai rintis dalam dua tahun hingga tiga tahun terakhir," kata Herryanto Setiono Hidayat, Direktur SMKL kepada Kontan.co.id, Senin (7/10). Sebelumnya ekspor produk SMKL secara langsung baru berkontribusi kurang dari 5% dari pendapatan bersih perusahaan.
Bangun pabrik baru, Satyamitra (SMKL) bidik ekspor 20%-30% dari penjualan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi memperkuat lini bisnis kemasannya, PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk (SMKL) tengah menggenjot kapasitas produksinya untuk memenuhi permintaan di pasar luar negeri. Oleh karena itu ke depannya perusahaan tengah mengembangkan pabrik baru di Jawa Tengah, setelah memiliki pabrik di Tangerang, Jawa Barat. "Pengembangan tersebut mempertimbangkan permintaan dan juga untuk mengisi ekspor yang perusahaan sudah mulai rintis dalam dua tahun hingga tiga tahun terakhir," kata Herryanto Setiono Hidayat, Direktur SMKL kepada Kontan.co.id, Senin (7/10). Sebelumnya ekspor produk SMKL secara langsung baru berkontribusi kurang dari 5% dari pendapatan bersih perusahaan.