Bank Artha Graha jaring untung Rp 71,07 miliar



JAKARTA. PT Bank Artha Graha Internasional Tbk (INPC) catat laba komprehensif semester I 2012 sebesar Rp 71,07 miliar. Angka ini naik tipis 5,7% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 67,23 miliar. Dalam laporan keuangan yang diberikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI) terlihat, kenaikan laba ini terdorong oleh pendapatan bunga Artha Graha yang naik 22,37% yang sebesar Rp 925,62 miliar dari Rp 756,41 miliar.

Setelah dipotong beban bunga yang sebesar Rp 565,36 miliar, pendapatan bunga bersih Artha Graha tercatat mencapai Rp 360,26 miliar. Tahun lalu, pendapatan bunga bersih bank hanya Rp 277,72 miliar. Sementara itu, untuk kredit atau pinjaman yang diberikan semester I mencapai Rp 14,57 triliun. Jumlah tersebut telah melampaui penyaluran kredit tahun lalu, di mana per 31 Desember 2011, penyaluran kredit hanya mencapai Rp 13,39 triliun.

Hasil tersebut mendorong perolehan aset Artha Graha di semester I 2012 menjadi Rp 22,82 triliun atau naik dari pencapaian 31 Desember 2011 sebesar Rp 19,18 triliun.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: