KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun 2020 lalu, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mencatatkan realisasi kredit secara bank only menurun -2,1% secara year on year (yoy) menjadi Rp 575,64 triliun. Adapun, secara konsolidasi kredit BCA juga terkontraksi sebanyak 2,5% menjadi Rp 588,67 triliun. Meski begitu, Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan secara rata-rata kredit atau average loan sejatinya perseroan masih mencetak kenaikan 4,7% secara yoy. Hanya saja, kontraksi tersebut terjadi akibat adanya beberapa pelunasan dari debitur korporasi besar pada akhir tahun 2020 lalu. Adapun bila dirinci, pendorong pertumbuhan kredit BCA ada pada segmen korporasi yang naik 7,7% secara tahunan menjadi Rp 255,12 triliun. Sedangkan penurunan terjadi pada segmen komersial dan UKM sebesar 7,9% yoy menjadi Rp 186,8 triliun.
Bank BCA targetkan kredit tumbuh 4%-5% pada tahun 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun 2020 lalu, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mencatatkan realisasi kredit secara bank only menurun -2,1% secara year on year (yoy) menjadi Rp 575,64 triliun. Adapun, secara konsolidasi kredit BCA juga terkontraksi sebanyak 2,5% menjadi Rp 588,67 triliun. Meski begitu, Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan secara rata-rata kredit atau average loan sejatinya perseroan masih mencetak kenaikan 4,7% secara yoy. Hanya saja, kontraksi tersebut terjadi akibat adanya beberapa pelunasan dari debitur korporasi besar pada akhir tahun 2020 lalu. Adapun bila dirinci, pendorong pertumbuhan kredit BCA ada pada segmen korporasi yang naik 7,7% secara tahunan menjadi Rp 255,12 triliun. Sedangkan penurunan terjadi pada segmen komersial dan UKM sebesar 7,9% yoy menjadi Rp 186,8 triliun.