KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah bank besar masih mampu menjaga rasio kredit produktif sebagaimana anjuran Otoritas Jasa Keuangan. Sesuai POJK 6/POJK.03/2016 tentang Kegiatan Usaha dan Jaringan Kantor Berdasarkan Modal Inti perbankan mesti menyalurkan kredit produktif dengan ketentuan, BUKU IV minimal 70%, BUKU III minimal 65%, BUKU II minimal 60%, dan BUKU I minimal 50%. Sementara dari catatan Bank Indonesia, hingga November 2018, tercatat rasio kredit produktif yang disalurkan perbankan mencapai 70,99% setara Rp 3.681,3 triliun dari total penyaluran kredit senilai Rp 5.185,5 triliun. Sementara beberapa rasio kredit produktif di beberapa bank besar bahkan telah melampaui capaian rata-rata industri. Salah satunya adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). "Secara keseluruhan, total kredit hingga November 2018 meningkat 18%. Sementara porsi kredit produktif kami sekitar 72% atau setara Rp 380 triliun, dari total penyaluran Rp 528 triliun," kata Direktur BCA Santoso Liem kepada Kontan.co,id, Kamis (24/1).
Bank besar terus berupaya menjaga rasio kredit produktif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah bank besar masih mampu menjaga rasio kredit produktif sebagaimana anjuran Otoritas Jasa Keuangan. Sesuai POJK 6/POJK.03/2016 tentang Kegiatan Usaha dan Jaringan Kantor Berdasarkan Modal Inti perbankan mesti menyalurkan kredit produktif dengan ketentuan, BUKU IV minimal 70%, BUKU III minimal 65%, BUKU II minimal 60%, dan BUKU I minimal 50%. Sementara dari catatan Bank Indonesia, hingga November 2018, tercatat rasio kredit produktif yang disalurkan perbankan mencapai 70,99% setara Rp 3.681,3 triliun dari total penyaluran kredit senilai Rp 5.185,5 triliun. Sementara beberapa rasio kredit produktif di beberapa bank besar bahkan telah melampaui capaian rata-rata industri. Salah satunya adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). "Secara keseluruhan, total kredit hingga November 2018 meningkat 18%. Sementara porsi kredit produktif kami sekitar 72% atau setara Rp 380 triliun, dari total penyaluran Rp 528 triliun," kata Direktur BCA Santoso Liem kepada Kontan.co,id, Kamis (24/1).