JAKARTA. PT Bank BNI Tbk menargerkan kredit korporasi baru tahun ini berkisar Rp 15 hingga Rp 20 triliun. Kredit ini sebagian besar akan di salurkan ke proyek Badan Usaha Milik Negara (BUMN). "Tapi, tak menutup keran kredit juga dibuka untuk sektor swasta," ujar Krishna Suparto, Direktur Korporasi BNI.Salah satu perusahaan yang sudah menerima kucuran kredit BNI adalah PT Kereta Api Indonesia (KAI). Awal tahun lalu, BNI telahmenyalurkan kredit sebesar Rp 300 miliar. Dari kebutuhan dana PT KAI sebesar Rp 6 triliun, BNI memberikan komitmen pinjaman antara Rp 1 triliun hingga Rp 1,5 triliun. "Mereka akan menggunakan pinjaman itu untuk modal kerja dan investasi," kata Krishna. Sekedar catatan, dari komitmen kredit korporasi tahun 2009 sebesar Rp 40 triliun, kredit yang tak terserap hanya berkisar Rp 6 triliun hingga Rp 7 triliun. Adapun, kebanyakan kredit korporasi tersebut disalurkan melalui kredit sindikasi. Tahun lalu, dari total kredit sindikasi senilai US$ 2,5 miliar, bank berlogo angka 46 ini memperoleh bagian hampir separonya. Makllum, BNI menjadi lead arranger pada 15 proyek.Tahun 2010 ini, BNI akan kembali bergiat dalam kredit sindikasi. Beberapa proyek yang siap mendapat kucuran kredit di tahun ini adalah proyek jalan tol milik Jasa Marga, ruas Kunciran-Serpong. Komitmen kredit proyek ini mencapai Rp 3 triliun.
Bank BNI Incar Kredit Korporasi Hingga Rp 20 Triliun
JAKARTA. PT Bank BNI Tbk menargerkan kredit korporasi baru tahun ini berkisar Rp 15 hingga Rp 20 triliun. Kredit ini sebagian besar akan di salurkan ke proyek Badan Usaha Milik Negara (BUMN). "Tapi, tak menutup keran kredit juga dibuka untuk sektor swasta," ujar Krishna Suparto, Direktur Korporasi BNI.Salah satu perusahaan yang sudah menerima kucuran kredit BNI adalah PT Kereta Api Indonesia (KAI). Awal tahun lalu, BNI telahmenyalurkan kredit sebesar Rp 300 miliar. Dari kebutuhan dana PT KAI sebesar Rp 6 triliun, BNI memberikan komitmen pinjaman antara Rp 1 triliun hingga Rp 1,5 triliun. "Mereka akan menggunakan pinjaman itu untuk modal kerja dan investasi," kata Krishna. Sekedar catatan, dari komitmen kredit korporasi tahun 2009 sebesar Rp 40 triliun, kredit yang tak terserap hanya berkisar Rp 6 triliun hingga Rp 7 triliun. Adapun, kebanyakan kredit korporasi tersebut disalurkan melalui kredit sindikasi. Tahun lalu, dari total kredit sindikasi senilai US$ 2,5 miliar, bank berlogo angka 46 ini memperoleh bagian hampir separonya. Makllum, BNI menjadi lead arranger pada 15 proyek.Tahun 2010 ini, BNI akan kembali bergiat dalam kredit sindikasi. Beberapa proyek yang siap mendapat kucuran kredit di tahun ini adalah proyek jalan tol milik Jasa Marga, ruas Kunciran-Serpong. Komitmen kredit proyek ini mencapai Rp 3 triliun.