Bank BRI buka lowongan kerja 2021 untuk berbagai jurusan, ini infonya



KONTAN.CO.ID -  Lowongan kerja di sektor perbankan banyak dibuka di tahun 2021 ini. Salah satunya adalah rekrutmen di PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Persero) atau Bank BRI. 

Bank BRI merupakan salah satu bank BUMN yang sudah lama melayani nasabah di berbagai daerah di Indonesia.

Melalui skema rekrutmen BRILiaN Future Leader Program (BFLP) BRI Group, pencari kerja dari berbagai lulusan bisa mendaftar. 


Selain di Bank BRI, kandidat berkesempatan untuk bergabung di anak perusahaan BRI Group. Anak perusahaan tersebut di antaranya adalah:

  • PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk atau BRI Agro.
  • PT BRI Multifinance Indonesia atau BRI Finance.
  • BRINS General Insurance atau BRINS.
  • PT Asuransi BRI Life atau BRI Life.
  • BRI Ventura Investama atau BRI Ventures.
  • Yayasan Kesejahteraan Pekerja BRI.
  • Dana Pensiun BRI.
BFLP BRI Group kali ini dibuka untuk general staff dan IT staff. Simak informasi lengkap tentang lowongan kerja di Bank BRI berikut ini, dirangkum dari laman resmi rekrutmen Bank BRI. 

Baca Juga: Jarang ditemui, inilah 7 fobia yang mungkin belum pernah Anda dengar

Kualifikasi umum lowongan kerja Bank BRI

  • Lulusan S1 atau S2 dari universitas terkemuka dan diutamakan terakreditasi A.
  • IPK diutamakan di atas 3.00 (untuk lulusan S1) dan IPK minimal 3.25 (untuk lulusan S2) dengan IPK S1 min. 3,00.
  • Berusia maksimal 25 tahun untuk lulusan S1 (belum berulang tahun yang ke-26 pada tanggal 1 Februari 2021), dan maksimal 28 tahun untuk lulusan S2 (belum berulang tahun yang ke-29 pada tanggal 1 Februari 2021).
  • Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi.
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama proses seleksi hingga diangkat sebagai Pekerja Tetap BRI atau BRI Group.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja BRI dan BRI Group.
  • Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI atau BRI Group apabila dinyatakan diterima sebagai peserta BFLP BRI.
  • Mengikuti seluruh tahapan tes.