KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (persero) Tbk menyiapkan dana untuk mengakuisisi perusahaan asuransi umum. Untuk aksi korporasi ini, emiten dengan kode saham BBRI tersebut menganggarkan dana Rp 1,5 triliun. "Dana yang disiapkan untuk akuisisi asuransi tidak terlalu besar, sekitar Rp 1,5 triliun," kata Direktur Utama Bank BRI Suprajarto, usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Gedung BRI, Kamis (3/1). Rencana mencaplok asuransi umum ini dijelaskan Suprajarto guna melengkapi bisnis perseroan sebagai penyedia jasa keuangan yang komprehensif.
Bank BRI siapkan dana Rp 1,5 triliun untuk akuisisi perusahaan asuransi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (persero) Tbk menyiapkan dana untuk mengakuisisi perusahaan asuransi umum. Untuk aksi korporasi ini, emiten dengan kode saham BBRI tersebut menganggarkan dana Rp 1,5 triliun. "Dana yang disiapkan untuk akuisisi asuransi tidak terlalu besar, sekitar Rp 1,5 triliun," kata Direktur Utama Bank BRI Suprajarto, usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Gedung BRI, Kamis (3/1). Rencana mencaplok asuransi umum ini dijelaskan Suprajarto guna melengkapi bisnis perseroan sebagai penyedia jasa keuangan yang komprehensif.