KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) pekan lalu mempertahankan suku bunga acuan untuk memastikan laju inflasi tetap terkendali pada 2024. Di tengah tren suku bunga acuan yang masih tinggi, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) optimis pertumbuhan kredit pada tahun depan meskipun keputusan BI sangat mempengaruhi suku bunga kredit bank. Corporate Secretary BTN Ramon Armando menyatakan, kredit bank akan tumbuh 11% dan masih didominasi oleh kredit pemilikan rumah (KPR). Pada September 2023, KPR perbankan tumbuh sampai 12,3%, meningkat dari Juni 2023 yaitu 10,6%. "Kami optimistis kredit dapat tumbuh 11% YoY pada tahun 2024, lebih tinggi pada tahun 2023. Hal ini didorong oleh pertumbuhan KPR sebagai motor utama pertumbuhan kredit Bank BTN," kata Ramon kepada Kontan.co.id, Jumat (22/12).
Bank BTN Menargetkan Kredit Tumbuh 11% pada 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) pekan lalu mempertahankan suku bunga acuan untuk memastikan laju inflasi tetap terkendali pada 2024. Di tengah tren suku bunga acuan yang masih tinggi, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) optimis pertumbuhan kredit pada tahun depan meskipun keputusan BI sangat mempengaruhi suku bunga kredit bank. Corporate Secretary BTN Ramon Armando menyatakan, kredit bank akan tumbuh 11% dan masih didominasi oleh kredit pemilikan rumah (KPR). Pada September 2023, KPR perbankan tumbuh sampai 12,3%, meningkat dari Juni 2023 yaitu 10,6%. "Kami optimistis kredit dapat tumbuh 11% YoY pada tahun 2024, lebih tinggi pada tahun 2023. Hal ini didorong oleh pertumbuhan KPR sebagai motor utama pertumbuhan kredit Bank BTN," kata Ramon kepada Kontan.co.id, Jumat (22/12).