KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Bank BTPN optimistis bisa mengejar target rasio kredit ke segmen usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sebesar 30% pada 2024. Direktur Utama Bank BTPN Henoch Munandar tak memungkiri UMKM menjadi salah satu fokus utama kebijakan Bank Indonesia (BI). Dia menyebut BI mengarahkan agar 30% portofolio tidak melulu segmen korporasi, tetapi harus diberikan ke UMKM mikro. Henoch pun menerangkan sampai September 2023, BTPN hampir memenuhi target rasio dari BI tersebut. "BTPN per September 2023 berada di kisaran 29,25%, atau sedikit lagi memenuhi threshold 30%," ungkapnya saat konferensi pers di Bandung, Jumat (1/12).
Bank BTPN Optimistis Bisa Mencapai Target Rasio Kredit UMKM 30%
KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Bank BTPN optimistis bisa mengejar target rasio kredit ke segmen usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sebesar 30% pada 2024. Direktur Utama Bank BTPN Henoch Munandar tak memungkiri UMKM menjadi salah satu fokus utama kebijakan Bank Indonesia (BI). Dia menyebut BI mengarahkan agar 30% portofolio tidak melulu segmen korporasi, tetapi harus diberikan ke UMKM mikro. Henoch pun menerangkan sampai September 2023, BTPN hampir memenuhi target rasio dari BI tersebut. "BTPN per September 2023 berada di kisaran 29,25%, atau sedikit lagi memenuhi threshold 30%," ungkapnya saat konferensi pers di Bandung, Jumat (1/12).