KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Para pemegang saham PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) secara resmi telah menyetujui pengambilalihan PT Capital Global Investama sebagai pemegang saham mayoritas, hal ini telah mendapat persetujuan dalam hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang berlangsung Kamis 27 Juni 2024 di Jakarta. "Hasil dari RUPSLB Bank Capital disetujuinya pengambilalihan saham 74,70% Bank Capital oleh Capital Global Investama, sebagai pemegang saham mayoritas, dan pengendali," ungkap Kurniawan Halim, Direktur Utama Bank Capital kepada Kontan.co.id. Sebagai informasi, Capital Global Investama telah menjadi pemegang saham mayoritas sejak akhir tahun 2022 lalu. Capital Global tersebut menambah kepemilikan sahamnya dari 27,67% menjadi 73,7% pada Desember 2022.
Bank Capital (BACA) Resmi Menobatkan Capital Global Investama Sebagai Pengendali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Para pemegang saham PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) secara resmi telah menyetujui pengambilalihan PT Capital Global Investama sebagai pemegang saham mayoritas, hal ini telah mendapat persetujuan dalam hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang berlangsung Kamis 27 Juni 2024 di Jakarta. "Hasil dari RUPSLB Bank Capital disetujuinya pengambilalihan saham 74,70% Bank Capital oleh Capital Global Investama, sebagai pemegang saham mayoritas, dan pengendali," ungkap Kurniawan Halim, Direktur Utama Bank Capital kepada Kontan.co.id. Sebagai informasi, Capital Global Investama telah menjadi pemegang saham mayoritas sejak akhir tahun 2022 lalu. Capital Global tersebut menambah kepemilikan sahamnya dari 27,67% menjadi 73,7% pada Desember 2022.