JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) akan melakukan penawaran awal obligasi sebanyak-banyaknya Rp 2 triliun pada 25 September 2012-9 Oktober 2012. Obligasi tersebut merupakan tahap pertama dari Obligasi Berkelanjutan Bank CIMB Niaga yang totalnya mencapai Rp 8 triliun. Perseroan melalui prospektus ringkas yang terbit hari ini, Senin (24/9) mengungkapkan, obligasi berkelanjutan tahap pertama terdiri dari dua seri. Seri A dengan tenor tiga tahun dan Seri B dengan tenor lima tahun. Namun, belum ditetapkan berapa jumlah yang akan diterbitkan untuk masing-masing seri. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) dan PT Fitch Ratings Indonesia (Fitch) sama-sama memberikan peringkat AAA (triple A) untuk obligasi tersebut. Dana hasil penerbitan akan digunakan untuk pembiayaan ekspansi kredit. CIMB Niaga belum menunjuk penjamin emisi efek untuk penerbitan obligasi ini. Mengacu pada prospektus, perkiraan tanggal efektif adalah 19 Oktober 2012 dan perkiraan masa penawaran pada 23-24 Oktober 2012.
Bank CIMB Niaga merilis obligasi senilai Rp 8 T
JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) akan melakukan penawaran awal obligasi sebanyak-banyaknya Rp 2 triliun pada 25 September 2012-9 Oktober 2012. Obligasi tersebut merupakan tahap pertama dari Obligasi Berkelanjutan Bank CIMB Niaga yang totalnya mencapai Rp 8 triliun. Perseroan melalui prospektus ringkas yang terbit hari ini, Senin (24/9) mengungkapkan, obligasi berkelanjutan tahap pertama terdiri dari dua seri. Seri A dengan tenor tiga tahun dan Seri B dengan tenor lima tahun. Namun, belum ditetapkan berapa jumlah yang akan diterbitkan untuk masing-masing seri. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) dan PT Fitch Ratings Indonesia (Fitch) sama-sama memberikan peringkat AAA (triple A) untuk obligasi tersebut. Dana hasil penerbitan akan digunakan untuk pembiayaan ekspansi kredit. CIMB Niaga belum menunjuk penjamin emisi efek untuk penerbitan obligasi ini. Mengacu pada prospektus, perkiraan tanggal efektif adalah 19 Oktober 2012 dan perkiraan masa penawaran pada 23-24 Oktober 2012.