KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memanfaatkan momen bulan Ramadan, beberapa bank daerah berupaya memacu kredit konsumsi. Beragam promo diberikan untuk menjaring nasabah. Termasuk untuk memenuhi kebutuhan libur sekolah. “Untuk tiga bulan ke depan, kami akan berupaya menjaring kebutuhan masyarakat untuk konsumsi lebaran, dan tahun ajaran baru. Ada bebrapa promo yang kami berikan dengan bunga khusus atau tenor pinjaman yang lebih panjang,” ungkap Direktur Pemasaran PT Bank Pembangunan Daerah DI Yogyakarta Agus Trimurjanto kepada Kontan.co.id, Minggu (12/5). Sepanjang kuartal I-2019 BPD DIY telah menyalurkan total kredit mencapai Rp 7,65 triliun dengan pertumbuhan mencapai 2,14 (ytd) dibandingkan akhir 2018 yang mencapai Rp 7,47 triliun.
Bank daerah pacu kredit konsumsi selama Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memanfaatkan momen bulan Ramadan, beberapa bank daerah berupaya memacu kredit konsumsi. Beragam promo diberikan untuk menjaring nasabah. Termasuk untuk memenuhi kebutuhan libur sekolah. “Untuk tiga bulan ke depan, kami akan berupaya menjaring kebutuhan masyarakat untuk konsumsi lebaran, dan tahun ajaran baru. Ada bebrapa promo yang kami berikan dengan bunga khusus atau tenor pinjaman yang lebih panjang,” ungkap Direktur Pemasaran PT Bank Pembangunan Daerah DI Yogyakarta Agus Trimurjanto kepada Kontan.co.id, Minggu (12/5). Sepanjang kuartal I-2019 BPD DIY telah menyalurkan total kredit mencapai Rp 7,65 triliun dengan pertumbuhan mencapai 2,14 (ytd) dibandingkan akhir 2018 yang mencapai Rp 7,47 triliun.