KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis nasabah kaya masih menggiurkan bagi perbankan. PT Bank DBS Indonesia misalnya, fokus pada pengembangan bisnis nasabah kaya atau wealth management. Bank DBS merupakan bank wealth management, mayoritas orang datang ke Bank DBS itu tidak sekedar untuk menyimpan dana atau meminjam kredit, namun mereka ingin mengelola dana. Direktur Perbankan Konsumer PT Bank DBS Indonesia, Melfrida Gultom mengatakan, Bank DBS menyasar tiga segmen nasabah wealth, mulai dari nasabah super kaya dengan minimal saldo di atas Rp 10 miliar masuk kelompok DBS Treasures Private Client, kemudian ada nasabah kaya dengan minimal saldo Rp 500 juta bernama DBS Treasures, dan segmen nasabah emerging affluent yang masuk berinvestasi mulai dari Rp 1 juta dapat masuk ke digibank. Dari ketiga kelompok tersebut, sebanyak 55.000 nasabah berasal dari DBS Treasures Private Client dan DBS Treasures, dan 35.000 nasabah merupakan nasabah wealth dari digibank. Adapun, nasabah super kaya dan kaya ini terdiri dari usia 40 tahun hingga 50 tahun dan nasabah welath dari emerging affluent rata-rata berusia 20 tahun - 30 tahun.
Bank DBS Bidik Nasabah Wealth Management Dari 3 Segmen Nasabah Kaya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis nasabah kaya masih menggiurkan bagi perbankan. PT Bank DBS Indonesia misalnya, fokus pada pengembangan bisnis nasabah kaya atau wealth management. Bank DBS merupakan bank wealth management, mayoritas orang datang ke Bank DBS itu tidak sekedar untuk menyimpan dana atau meminjam kredit, namun mereka ingin mengelola dana. Direktur Perbankan Konsumer PT Bank DBS Indonesia, Melfrida Gultom mengatakan, Bank DBS menyasar tiga segmen nasabah wealth, mulai dari nasabah super kaya dengan minimal saldo di atas Rp 10 miliar masuk kelompok DBS Treasures Private Client, kemudian ada nasabah kaya dengan minimal saldo Rp 500 juta bernama DBS Treasures, dan segmen nasabah emerging affluent yang masuk berinvestasi mulai dari Rp 1 juta dapat masuk ke digibank. Dari ketiga kelompok tersebut, sebanyak 55.000 nasabah berasal dari DBS Treasures Private Client dan DBS Treasures, dan 35.000 nasabah merupakan nasabah wealth dari digibank. Adapun, nasabah super kaya dan kaya ini terdiri dari usia 40 tahun hingga 50 tahun dan nasabah welath dari emerging affluent rata-rata berusia 20 tahun - 30 tahun.