KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Ina Perdana Tbk (BINA) menargetkan akuisisi pengguna Bank Ina Digital melalui aplikasi Bina mencapai 50.000 yang berasal dari pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Bank Ina membidik target tersebut dapat terealisasi hingga akhir hingga akhir tahun 2024. "Mendekati akhir tahun ya, target kita ini melihat adanya potensi 1 juta UMKM yang sudah berada dalam eksosistem Salim Group yang nantinya punya potensi untuk menjadi pengguna Bina," kata Yulius Purnama Junaedi, Wakil Direktur Bank Ina kepada Kontan, saat ditemui pada acara Peluncuran Bank Ina Digital di Jakarta, Rabu (9/8). Optimisme tersebut disampaikan Yulius didorong oleh ekosistem Salim Group yang besar dan sudah terhubung ke banyak UMKM.
Bank Ina Targetkan 50.000 UMKM Bisa Akses Pembiayaan Usaha Lewat Aplikasi Bina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Ina Perdana Tbk (BINA) menargetkan akuisisi pengguna Bank Ina Digital melalui aplikasi Bina mencapai 50.000 yang berasal dari pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Bank Ina membidik target tersebut dapat terealisasi hingga akhir hingga akhir tahun 2024. "Mendekati akhir tahun ya, target kita ini melihat adanya potensi 1 juta UMKM yang sudah berada dalam eksosistem Salim Group yang nantinya punya potensi untuk menjadi pengguna Bina," kata Yulius Purnama Junaedi, Wakil Direktur Bank Ina kepada Kontan, saat ditemui pada acara Peluncuran Bank Ina Digital di Jakarta, Rabu (9/8). Optimisme tersebut disampaikan Yulius didorong oleh ekosistem Salim Group yang besar dan sudah terhubung ke banyak UMKM.