Bank Indonesia Optimistis Ekonomi Indonesia Tumbuh 4,8%-5,6% di Tahun 2025



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Bank Indonesia (BI) optimistis pertumbuhan ekonomi 2025 hingga 2026 akan membaik. 

Gubernur BI Perry Warjiyo memproyeksikan ekonomi Indonesia akan mencapai 4,8% hingga 5,6% pada 2025, dan 4,9% hingga 5,7% pada 2026.

Ia menyampaikan, proyeksi pertumbuhan ekonomi tersebut bisa dicapai atas sinergi moneter dan fiskal. Menurutnya BI tidak bisa sendirian dalam mendorong target pertumbuhan ekonomi tersebut.


“Dengan sinergi tersebut InsyaAllah ekonomi Indonesia 2025 dan 2026 akan menunjukkan kinerja yang cukup tinggi dan akan membaik,” ” tutur Perry dalam agenda Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI), Jumat (29/11).

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi RI Diperkirakan Tak Bisa Sentuh 5,2% pada 2024-2025, Kenapa?

Adapun konsumsi rumah tangga diperkirakan tetap terjaga di kisaran 4,5% hingga 5,3% pada 2025, kemudian kisaran 4,8% hingga 5,6% pada 2026. Konsumsi ini diperkirakan terjaga dari target tahun ini sebesar 4,7% hingga 5,5%.

Investasi diperkirakan meningkat menjadi 4,4% hingga 5,2% pada 2025, dan 4,7% hingga 5,5% pada 2026. Proyeksi ini meningkat dari target tahun ini yang sebesar 4,2% hingga 5%.

Kinerja ekspor diperkirakan cukup baik, mencapai 4,8% hingga 5,6% pada 2025, dan 5,7% hingga 6,5% pada 2026. Perkiraan tersebut meningkat dari tahun ini yang mencapai 4,1% hingga 4,9%.

Terakhir, inflasi diperkirakan masih tetap terjaga dengan target 2,5% plus minus 1%.

Selanjutnya: RPOJK Modal Minimum dan Pengelompokan Manajer Investasi Memaksa Konsolidasi Industri

Menarik Dibaca: Chandra Asri Pasific Kolaborasi dengan Rumah Atsiri dalam Circle of Beauty 3.0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih