KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah PT Bank Jago Tbk (ARTO) yang terus aktif memperbanyak kolaborasi dalam membangun ekosistem digital sukses mendorong pertumbuhan jumlah nasabah perseroan dengan cepat. Hingga akhir September 2023, bank digital ini sudah memiliki 9 juta nasabah. Itu termasuk nasabah funding pengguna aplikasi Jago yang telah tembus 7,4 juta. Jumlah nasabah tersebut mengalami pertumbuhan sebesat 74% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang baru mencapai 5,3 juta nasabah. Artinya, Bank Jago berhasil menjaring 3,7 juta nasabah dalam setahun terakhir. Direktur Utama Bank Jago Arief Harris Tandjung mengungkapkan, sekitar 35% nasabah Bank Jago berasal dari kolaborasi dengan ekosistem strategis mereka, yaitu ekosistem GoTo (Gojek-Tokopedia).
Bank Jago Sudah Punya 9 Juta Nasabah, Bertambah 3,7 Juta Hanya dalam Setahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah PT Bank Jago Tbk (ARTO) yang terus aktif memperbanyak kolaborasi dalam membangun ekosistem digital sukses mendorong pertumbuhan jumlah nasabah perseroan dengan cepat. Hingga akhir September 2023, bank digital ini sudah memiliki 9 juta nasabah. Itu termasuk nasabah funding pengguna aplikasi Jago yang telah tembus 7,4 juta. Jumlah nasabah tersebut mengalami pertumbuhan sebesat 74% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang baru mencapai 5,3 juta nasabah. Artinya, Bank Jago berhasil menjaring 3,7 juta nasabah dalam setahun terakhir. Direktur Utama Bank Jago Arief Harris Tandjung mengungkapkan, sekitar 35% nasabah Bank Jago berasal dari kolaborasi dengan ekosistem strategis mereka, yaitu ekosistem GoTo (Gojek-Tokopedia).