KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) mengatakan sejak awal tahun 2019 pihaknya belum melalukan kenaikan suku bunga kredit. Direktur Keuangan Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha menilai, cara tersebut dilakukan untuk tetap mengoptimalkan fungsi bank sebagai lembaga intermediasi alias bisa mempercepat arus penyaluran kredit. Pun, di tahun 2019 ini Ferdi sapaan akrab Ferdian menyebut kalau Bank Jatim masih bakal menjaga tingkat bunga kredit. Sebab, bank sentral Indonesia belum memberikan sinyal kenaikan, tercermin dari stagnannya suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) 7 days reverse repo rate (7DRR). "Jika terjadi kenaikan suku bunga acuan, mungkin tidak terlalu signifikan seperti tahun sebelumnya," katanya kepada Kontan.co.id, Selasa (5/3).
Bank Jatim masih bakal menahan bunga kredit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) mengatakan sejak awal tahun 2019 pihaknya belum melalukan kenaikan suku bunga kredit. Direktur Keuangan Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha menilai, cara tersebut dilakukan untuk tetap mengoptimalkan fungsi bank sebagai lembaga intermediasi alias bisa mempercepat arus penyaluran kredit. Pun, di tahun 2019 ini Ferdi sapaan akrab Ferdian menyebut kalau Bank Jatim masih bakal menjaga tingkat bunga kredit. Sebab, bank sentral Indonesia belum memberikan sinyal kenaikan, tercermin dari stagnannya suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) 7 days reverse repo rate (7DRR). "Jika terjadi kenaikan suku bunga acuan, mungkin tidak terlalu signifikan seperti tahun sebelumnya," katanya kepada Kontan.co.id, Selasa (5/3).