KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Kesejahteraan Ekonomi (BKE) menyiapkan amunisi bisnis guna melakukan ekspansi. Direktur Utama BKE Sasmita Tuhuleley menyatakan bank akan fokus pada bisnis koperasi pegawai negeri sipil (PNS). Sebab bank membidik nasabah yang menjadi anggota Koperasi Pegawai Republik Indonesia. "Kita berikan pinjaman lewat koperasi, mereka (PNS) bisa potong gaji. Sedangkan bank lain payrollnya hanya saat PNS tersebut pensiun. BKE bisa saat PNS aktif lewat koperasi dan saat mereka pensiun," ujar Sasmaya di Jakarta pada Rabu (19/9). Nah, untuk kredit pensiun BKE sudah melakukan kerja sama dengan PT Taspen mengenai pembayaran tabungan hari tua, pensiun, dan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian melalui rekening BKE. Kerja sama ini berlangsung sejak 13 Agustus 2018.
Bank Kesejahteraan Ekonomi fokus di bisnis koperasi PNS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Kesejahteraan Ekonomi (BKE) menyiapkan amunisi bisnis guna melakukan ekspansi. Direktur Utama BKE Sasmita Tuhuleley menyatakan bank akan fokus pada bisnis koperasi pegawai negeri sipil (PNS). Sebab bank membidik nasabah yang menjadi anggota Koperasi Pegawai Republik Indonesia. "Kita berikan pinjaman lewat koperasi, mereka (PNS) bisa potong gaji. Sedangkan bank lain payrollnya hanya saat PNS tersebut pensiun. BKE bisa saat PNS aktif lewat koperasi dan saat mereka pensiun," ujar Sasmaya di Jakarta pada Rabu (19/9). Nah, untuk kredit pensiun BKE sudah melakukan kerja sama dengan PT Taspen mengenai pembayaran tabungan hari tua, pensiun, dan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian melalui rekening BKE. Kerja sama ini berlangsung sejak 13 Agustus 2018.