JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk menyediakan layanan perbankan bagi supplier PT Timah Tbk untuk meningkatkan efisiensi bisnis dan optimalisasi penambangan bijih timah. Royke Tumilaar, Direktur Korporasi Bank Mandiri mengatakan, pihaknya akan memberikan solusi supplier financing untuk membantu PT Timah mempercepat pembayaran kepada supplier. “Saat ini, plafon yang disiapkan untuk pembiayaan supplier ini sebesar Rp 300 miliar,” kata Royke, Senin (6/2). Bank Mandiri menilai kerja sama sebagai wujud sinergi antar perusahaan BUMN, serta strategis karena dapat meningkatkan produksi PT Timah, dan mendorong kesejahteraan masyarakat yang menjadi supplier. Sebagai identitas dari para supplier PT Timah, bank pelat merah ini juga akan menyiapkan rekening tabungan atas nama supplier. Nantinya, rekening tabungan akan menampung dana pembayaran bijih timah yang dijual kepada PT Timah.
Bank Mandiri beri pembiayaan supplier PT Timah
JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk menyediakan layanan perbankan bagi supplier PT Timah Tbk untuk meningkatkan efisiensi bisnis dan optimalisasi penambangan bijih timah. Royke Tumilaar, Direktur Korporasi Bank Mandiri mengatakan, pihaknya akan memberikan solusi supplier financing untuk membantu PT Timah mempercepat pembayaran kepada supplier. “Saat ini, plafon yang disiapkan untuk pembiayaan supplier ini sebesar Rp 300 miliar,” kata Royke, Senin (6/2). Bank Mandiri menilai kerja sama sebagai wujud sinergi antar perusahaan BUMN, serta strategis karena dapat meningkatkan produksi PT Timah, dan mendorong kesejahteraan masyarakat yang menjadi supplier. Sebagai identitas dari para supplier PT Timah, bank pelat merah ini juga akan menyiapkan rekening tabungan atas nama supplier. Nantinya, rekening tabungan akan menampung dana pembayaran bijih timah yang dijual kepada PT Timah.