Bank Mandiri (BMRI) salurkan KUR sebesar Rp 13,1 triliun dalam 4 bulan pertama 2021



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sudah semakin kencang. Hal tersebut sudah ditunjukkan oleh realisasi penyaluran KUR dari bank pelat merah. 

PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) misalnya, telah merealisasi penyaluran KUR sebesar Rp 13,1 triliun sepanjang Januari-April 2021. Jumlah tersebut diberikan kepada 135.538 debitur. 

Dengan begitu, Bank Mandiri telah merealisasikan 42,2% dari kuota KUR yang diperoleh perusahaan di tahun ini yang mencapai Rp 31 triliun.


Rudi As Aturridha, Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri mengatakan, KUR yang telah disalurkan ke sektor produksi mencapai Rp 7,53 triliun atau sebesar 57,50% dari total penyaluran. 

Baca Juga: Kembangkan ekosistem digital, begini rekomendasi saham Bank Mandiri (BMRI)

 
BMRI Chart by TradingView

"Di sektor produksi, penyaluran KUR didominasi oleh Sektor Pertanian dengan penyaluran sebesar Rp 3,5 Triliun atau 27,17% dari total penyaluran," kata Rudi pada Kontan.co.id, Senin (10/5).

Bank Mandiri telah memanfaatkan platform digital dalam memperluas channel penyaluran kredit mikro produktif. Rudi bilang, pihaknya telah bekerjasama dengan sejumlah fintech dan e-commerce menyalurkan KUR, diantaranya Amartha, Crowde, Bukalapak, Shopee, dan Grab. Hanya saja dia tidak menyebutkan berapa nilai yang sudah disalurkan lewat platform digital tersebut.

Selanjutnya: Ini realisasi penyaluran KUR bank BUMN hingga April 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari