Bank Mandiri buka kantor cabang Shanghai semester pertama tahun depan



Jakarta. Bank Mandiri siap melakukan ekspansi ke China untuk memperkuat pertumbuhan bisnis. Pada 3 November 2010, China Banking Regulatory Commission (CBRC) telah mengizinkan Bank Mandiri untuk membuka kantor cabang operasional di Shanghai.Direktur Treasury, Financial Institution & Special Assets Management Bank Mandiri Thomas Arifin mengatakan, pasca pemberian izin tersebut, Bank Mandiri akan menyiapkan pendirian kantor cabang operasional sesuai peraturan yang berlaku di Shanghai, dan menyampaikan aplikasi business permit operasional perbankan kepada CBRC.Bank Mandiri sendiri telah mengupayakan beroperasinya kantor cabang Shanghai sejak tahun 2007. Thomas berharap, kantor cabang Shanghai bisa beroperasi pada semester pertama tahun depan. "Pembukaan kantor ini untuk melayani aktivitas perbankan, seperti penghimpunan dana korporasi, penyaluran kredit korporasi, transaksi perdagangan ekspor impor dan remittance,” imbuh Thomas.Melalui pembukaan kantor cabang Bank Mandiri di China, diharapkan hubungan bisnis antara Indonesia dan China dapat meningkat, dan tumbuh lebih baik serta dapat mendukung upaya pemerintah Indonesia dalam mencapai target perdagangan antara Indonesia dan China sebesar US$ 50 miliar pada tahun 2011.

Hingga akhir September 2010, Bank Mandiri mencatatkan volume transaksi trade eksport dan import L/C dengan China mencapai 1.234 transaksi dengan total nilai US$ 403 juta atau Rp 3,63 triliun, Sementara di kawasan ASEAN mencapai 12.554 transaksi dengan nilai US$ 2,7 miliar.

Setelah sukses dengan pendirian anak perusahaan Bank Mandiri di Malaysia, pendirian Bank Mandiri Shanghai akan melengkapi jaringan cabang internasional Bank Mandiri menjadi 7 negara di 3 benua.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Uji Agung Santosa