JAKARTA. Latar belakangan, keinginan pemerintah menyuntik modal PT Bank Mandiri Tbk sebesar Rp 5,6 triliun terkuak. Ketimbang bank BUMN lain, pemerintah menilai bank dengan kode emiten BMRI ini paling siap bertarung di pasar ASEAN. Dalam dokumen usulan tambahan penyertaan modal negara (PMN) yang disusun Kementerian BUMN disebutkan, saat ini, Bank Mandiri adalah bank yang paling siap jadi Qualified Asean Bank (QAB). Masuk kategori QAB, berarti bank boleh berekspansi di seluruh negara Asean. "Bank Mandiri baik dari modal, prospek maupun fokus usaha adalah bank yang paling siap menjadi calon QAB," tulis dokumen itu. Salah satu kriteria QAB adalah bank harus memiliki rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio (CAR) sesuai Basel III minimal 17,5% di tahun 2019. Hingga September 2014 lalu, CAR Bank Mandiri tercatat baru 16,47%.
Bank Mandiri disiapkan beradu di ASEAN
JAKARTA. Latar belakangan, keinginan pemerintah menyuntik modal PT Bank Mandiri Tbk sebesar Rp 5,6 triliun terkuak. Ketimbang bank BUMN lain, pemerintah menilai bank dengan kode emiten BMRI ini paling siap bertarung di pasar ASEAN. Dalam dokumen usulan tambahan penyertaan modal negara (PMN) yang disusun Kementerian BUMN disebutkan, saat ini, Bank Mandiri adalah bank yang paling siap jadi Qualified Asean Bank (QAB). Masuk kategori QAB, berarti bank boleh berekspansi di seluruh negara Asean. "Bank Mandiri baik dari modal, prospek maupun fokus usaha adalah bank yang paling siap menjadi calon QAB," tulis dokumen itu. Salah satu kriteria QAB adalah bank harus memiliki rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio (CAR) sesuai Basel III minimal 17,5% di tahun 2019. Hingga September 2014 lalu, CAR Bank Mandiri tercatat baru 16,47%.