KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk terus berinovasi dalam mengembangkan layanan untuk meningkatkan bisnis Private Wealth baik di dalam negeri maupun di Asia Tenggara. Sebagai langkah awal, Bank Mandiri menandatangani perjanjian kerja sama dengan Lombard Odier, bank terpercaya yang memiliki pengalaman internasional serta perusahaan asset and global wealth management terkemuka di dunia yang berpusat di Jenewa dengan pengalaman lebih dari 222 tahun di bidang wealth management dan memiliki total aset nasabah sebesar US$ 281 miliar. Kerja sama dengan Lombard Odier memungkinkan Bank Mandiri untuk menawarkan produk dan layanan komprehensif dan menyeluruh kepada para nasabah yang sesuai dengan standar kelas dunia, namun tetap khas Indonesia. Mandiri akan menawarkan layanan private wealth kelas atas secara meyeluruh, meliputi advisory investasi, layanan family services, yang mencakup perencanaan suksesi antar generasi, sampai advisory perpajakan.
Bank Mandiri gandeng Lombard Odier, targetkan jadi pemain besar wealth management
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk terus berinovasi dalam mengembangkan layanan untuk meningkatkan bisnis Private Wealth baik di dalam negeri maupun di Asia Tenggara. Sebagai langkah awal, Bank Mandiri menandatangani perjanjian kerja sama dengan Lombard Odier, bank terpercaya yang memiliki pengalaman internasional serta perusahaan asset and global wealth management terkemuka di dunia yang berpusat di Jenewa dengan pengalaman lebih dari 222 tahun di bidang wealth management dan memiliki total aset nasabah sebesar US$ 281 miliar. Kerja sama dengan Lombard Odier memungkinkan Bank Mandiri untuk menawarkan produk dan layanan komprehensif dan menyeluruh kepada para nasabah yang sesuai dengan standar kelas dunia, namun tetap khas Indonesia. Mandiri akan menawarkan layanan private wealth kelas atas secara meyeluruh, meliputi advisory investasi, layanan family services, yang mencakup perencanaan suksesi antar generasi, sampai advisory perpajakan.