JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) belakangan ini gencar mendorong pembiayaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menggelar program wirausaha muda mandiri. Pahala Nugraha Mansury, Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri bilang, program ini untuk membidik bibit-bibit pengusaha baru yang layak memperoleh pinjaman kredit. "Meningkatnya angka kewirausahaan, maka tingkat kesejahteraan lingkungan sekitar akan meningkat, sehingga bisa mendorong roda perekonomian Indonesia," kata Pahala, dalam acara konferensi pers Wirausaha Muda Mandiri (WMM) dan Mandiri Young Technopreneur (MYT), Senin (14/1). Menurutnya, wirausaha dapat membuka lapangan kerja baru dan akan membantu menurunkan angka pengangguran. Bank berpelat merah ini mencatat, jumlah pembiayaan program kemitraan maupun kredit mikro maupun business banking yang disalurkan kini terus bertambah.
Bank Mandiri gelar pameran wirausaha muda mandiri
JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) belakangan ini gencar mendorong pembiayaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menggelar program wirausaha muda mandiri. Pahala Nugraha Mansury, Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri bilang, program ini untuk membidik bibit-bibit pengusaha baru yang layak memperoleh pinjaman kredit. "Meningkatnya angka kewirausahaan, maka tingkat kesejahteraan lingkungan sekitar akan meningkat, sehingga bisa mendorong roda perekonomian Indonesia," kata Pahala, dalam acara konferensi pers Wirausaha Muda Mandiri (WMM) dan Mandiri Young Technopreneur (MYT), Senin (14/1). Menurutnya, wirausaha dapat membuka lapangan kerja baru dan akan membantu menurunkan angka pengangguran. Bank berpelat merah ini mencatat, jumlah pembiayaan program kemitraan maupun kredit mikro maupun business banking yang disalurkan kini terus bertambah.