KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk mengklaim sebagai bank salah satu bank yang paling efisien. Hal ini didasarkan pada data rasio efisiensi atau cost to income ratio (CIR) Bank Mandiri pada kuartal III-2017. Rohan Hafas, Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri bilang, sampai kuartal III-2017 secara bank only rasio CIR bank berkode BMRI sebesar 41,32%. "Ini merupakan yang terendah dibanding pesaing utama," kata Rohan kepada kontan.co.id, Selasa (5/12). Menurut Rohan, ini menunjukkan kemampuan bank menekan biaya operasional. Sampai akhir tahun rasio CIR Mandiri sebesar 41%-45%. Target ini sejalan dengan strategi Bank Mandiri menjaga pencapaian target laba bersih. Bank Mandiri ke depan terus berusaha mengendalikan biaya operasional.
Bank Mandiri klaim sebagai bank terefisien
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk mengklaim sebagai bank salah satu bank yang paling efisien. Hal ini didasarkan pada data rasio efisiensi atau cost to income ratio (CIR) Bank Mandiri pada kuartal III-2017. Rohan Hafas, Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri bilang, sampai kuartal III-2017 secara bank only rasio CIR bank berkode BMRI sebesar 41,32%. "Ini merupakan yang terendah dibanding pesaing utama," kata Rohan kepada kontan.co.id, Selasa (5/12). Menurut Rohan, ini menunjukkan kemampuan bank menekan biaya operasional. Sampai akhir tahun rasio CIR Mandiri sebesar 41%-45%. Target ini sejalan dengan strategi Bank Mandiri menjaga pencapaian target laba bersih. Bank Mandiri ke depan terus berusaha mengendalikan biaya operasional.