JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk gencar menggaet nasabah institusi melalui layanan terbaru, Bank at Work. Kali ini, bank pelat merah ini menggandeng Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug. Bank Mandiri akan menyiapkan produk dan layanan keuangan terintegrasi untuk meningkatkan kemudahan dan kenyamanan segenap sivitas akademika STPI Curug dalam bertransaksi. Keduanya meneken perjanjian pemanfaatan layanan keuangan pada Kamis (6/4). Dalam kerja sama tersebut, Bank Mandiri akan mengoperasikan sebuah kantor cabang di kawasan STPI Curug. Di samping itu, perseroan akan menyiapkan berbagai layanan perbankan yang terintegrasi dalam satu fitur produk terbaru, Bank at Work. Produk ini akan mendukung optimalisasi penggunaan jasa pelatihan di lingkungan STPI, karena proses transaksi lebih ringkas dan efisien.
Selain layanan cash management payroll dan mesin ATM, STPI nantinya juga dapat menerapkan cashless society dengan menggunakan e-Money sebagai sarana pembayaran non tunai di setiap aktivitas sehari-hari Direktur Government & Institutional Banking Bank Mandiri Kartini Sally mengatakan, aneka layanan perbankan itu dikembangkan secara khusus bagi lembaga mitra Bank Mandiri sehingga segenap sivitas akademika STIP dapat memanfaatkan fasilitas dan produk perbankan dengan fitur yang lebih kompetitif, baik dari sisi tarif maupun suku bunga.