KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Mandiri menyiapkan alat pembayaran non tunai berupa kartu prabayar Mandiri e-money untuk pembelian tiket penyeberangan PT ASDP Indonesia Ferry di pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang dan Gilimanuk. Harapannya, langkah ini dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan keuangan, sekaligus mendukung penguatan Gerakan Nasional Non Tunai di seluruh wilayah kerja ASDP. Kerjasama pemanfaatan pembayaran online tersebut ditandatangani oleh Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Royke Tumilaar dan Direktur Komersil PT ASDP Indonesia Ferry M. Yusuf Hadi di Jakarta, Senin (13/8). Pejabat Eksekutif Bidang Hubungan Kelembagaan Bank Mandiri Alexandra Askandar mengatakan, kerjasama ini merupakan bagian dari sinergi strategis antar BUMN dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Bank Mandiri layani transaksi pembayaran non tunai ASDP
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Mandiri menyiapkan alat pembayaran non tunai berupa kartu prabayar Mandiri e-money untuk pembelian tiket penyeberangan PT ASDP Indonesia Ferry di pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang dan Gilimanuk. Harapannya, langkah ini dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan keuangan, sekaligus mendukung penguatan Gerakan Nasional Non Tunai di seluruh wilayah kerja ASDP. Kerjasama pemanfaatan pembayaran online tersebut ditandatangani oleh Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Royke Tumilaar dan Direktur Komersil PT ASDP Indonesia Ferry M. Yusuf Hadi di Jakarta, Senin (13/8). Pejabat Eksekutif Bidang Hubungan Kelembagaan Bank Mandiri Alexandra Askandar mengatakan, kerjasama ini merupakan bagian dari sinergi strategis antar BUMN dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.